Kapolsek Pemali Pimpin Upacara di MAN 1, Pentingnya Disiplin dan Nasionalisme Untuk Raih Masa Depan

IMG-20241118-WA0060_11zon

GETARBABEL.COM, BANGKA — Kapolsek Pemali, Ipda Eko Susilo, S.H menjadi pembina upacara bendera di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bangka, Senin (18/11/2024).

Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 WIB tersebut diikuti oleh seluruh elemen sekolah, termasuk para guru, staf tata usaha, dan siswa-siswi.

Dihadiri juga Kanit Binmas Polsek Pemali, Aipda Rudi H., serta Bhabinkamtibmas Desa Air Ruai dan Desa Sempan.

Kehadiran jajaran Polsek Pemali mendapat sambutan hangat dari Kepala MAN 1 Bangka, Drs Taufik, M.Pd.I yang mengapresiasi sinergi antara dunia pendidikan dan pihak kepolisian.

Prosesi upacara dimulai dengan pengibaran bendera merah putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Dalam amanatnya, Ipda Eko Susilo mengajak seluruh peserta untuk mengutamakan kedisiplinan dan menjaga semangat nasionalisme sebagai modal utama meraih masa depan.

“Disiplin adalah kunci keberhasilan, baik di sekolah maupun dalam kehidupan bermasyarakat. Kita juga harus menjaga nilai-nilai kebangsaan demi kemajuan Indonesia,” kata Ipda Eko.

Selain itu, upacara juga diisi dengan pembacaan teks Pancasila, teks Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta menyanyikan lagu-lagu nasional. Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa dan laporan akhir dari pemimpin upacara.

Ipda Eko menyampaikan harapannya agar kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan sebagai wujud sinergi positif antara Polsek Pemali dan institusi pendidikan.

“Kami siap mendukung pembinaan karakter generasi muda melalui kegiatan seperti ini,” ujar Ipda Eko.

Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat kolaborasi antara pihak sekolah dan kepolisian untuk mencetak generasi penerus bangsa yang tidak hanya cerdas, tetapi juga berintegritas.

Sementara itu, Kepala MAN 1 Bangka, Drs Taufik turut mengapresiasi inisiatif Polsek Pemali dalam memberikan motivasi kepada siswa-siswi.

“Kehadiran Kapolsek Pemali memberikan motivasi tersendiri bagi kami untuk terus mendidik siswa menjadi generasi yang disiplin dan berkarakter,” katanya.

(Getarbabel.com / Edw, Foto: IST/ Humas Polres Bangka)

Posted in

BERITA LAINNYA

Opini || Menyoroti Kasus Pelecehan Seksual Terhadap Pegawai di DPRD Kota Pangkalpinang 

Oleh, Marwan || Mahasiswa Hukum || Ketua HMI UBB Cabang…

Dua Atlet Peraih Medali Emas Dapat Hadiah Motor, Diarak Keliling

GETARBABEL.COM, BANGKA- Dua atlet asal Kabupaten Bangka berhasil membawa pulang…

Patroli Gabungan Pastikan Keamanan Pilkada Babar

GETARBABEL.COM, BANGKA BARAT — Menjelang hari pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah…

POPULER

HUKUM

hipk

IPTEK

drone

TEKNOLOGI