Khoril Imam dan Windiya Rebut Juara 1 PTQ, Wakili Babel ke Nasional

IMG-20240315-WA0102

GETARBABEL.COM, BANGKA — Hasil keputusan Dewan Hakim Pekan Tilawatil Quran (PTQ) ke-54 LPP RRI Sungailiat membacakan penetapan para pemenang, baik cabang tilawah maupun cabang tausiyah, Jumat  (15/03/2024) di Ruang Multi Purpose RRI Sungailiat.

Adapun daftar para pemenangnya sebagai berikut: 

Cabang Tilawah: 

Juara 1 Putera: Khoril Imam. 

Juara1 Puteri: Windiya Januarita Imelda.

Juara 2 Putera: Ferdiyansah  

Juara 2 Puteri: Nilam Cahyati

Juara 3 Putera: Muhammad Abdul Aziz 

Juara 3 Puteri: Zulfa Alawiyah. 

Cabang Tausiyah: 

Juara 1 Putera: Naufal Usanul Haq 

Juara 1 Puteri: Tosa Ilmika 

Juara 2 Putera: Muhammad Nurul Huda 

Juara 2 Puteri: Zahra Zamzabila 

Juara 3 Putera: Wahyu Hidayat 

Juara 3 Puteri: Ratna Juwita

Untuk juara pertama baik putera maupun puteri cabang tilawah langsung mewakili Bangka Belitung di tingkat nasional yang akan digelar pada 21-26 Maret 2024 di Kaliurang, Jogjakarta.

Sedangkan bagi juara pertama baik putera maupun puteri cabang tausiyah kembali diseleksi di regional Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel). 

Apabila menjadi yang terbaik di tingkat Sumbagsel maka akan melanjutkan ke tingkat nasional.

Dibacakannya para pemenang, sekaligus menutup PTQ yang digelar selama dua hari, yakni 14-15 Maret 2024. 

Pj Bupati Bangka Haris secara resmi menutup kegiatan tersebut sekaligus menyarahkan piala kepada para pemenang.

(Getarbabel.com/Edw, Foto: IST/ RRI Sungailiat)

Posted in

BERITA LAINNYA

Pemprov Babel Resmi Terapkan WFH dan WFO

GETARBABEL.COM, PANGKALPINANG — Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung resmi mengeluarkan…

Pemilik 3 Pintu Rumah Kos Belakang Stadion Orom Sungailiat Belum Penuhi Panggilan Satpol PP

GETARBABEL.COM, BANGKA — Diana, Pemilik rumah kos 3 pintu yang…

Ini Alasan Mulkan Mencalonkan Kembali Jadi Calon Bupati Bangka 

GETARBABEL.COM, BANGKA- Seorang pejabat publik tugasnya memberi pelayanan maksimal bagi…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI