HMI Cabang Babel Tekankan Ramadhan Jadi Momentum Revitalisasi Nilai-nilai Ke-Islaman

IMG-20240404-WA0120

GETARBABEL.COM, BANGKA — HMI Cabang Bangka Belitung menggelar Diskusi Ramadhan dan Buka Puasa bersama alumni pada Kamis (4/4/2024) bertempat di kediaman Sekretaris Umum Majelis Wilayah KAHMI, Fachrizal. 

Selain para aktivis HMI dan narasumber diskusi, hadir dalam kegiatan ini antara lain Pimpinan HIPKA Babel yang juga tokoh politik Gerindra Bangka yang terpilih sebagai anggota DPRD Babel, Himmah Olvia (Ahim), Sekum HIPKA Izhar Yulia Amri, dan para alumni HMI lainnya. 

“Momentum ramadhan diharapkan dapat mendorong internalisasi nilai-nilai Islam dalam seluruh dimensi kehidupan, khususnya bagi generasi muda yang menjadi generasi Emas Indonesia kedepan,” terang Sekum HMI Cabang Babel Muhammad Ricky. 

Ricky melanjutkan kegiatan diskusi ini dapat menjadi stimulus bagi terbinanya kader insan cita. 

Sementara itu Fachrizal dalam sambutannya menilai kegiatan ini dapat meningkatkan hubungan emosional HMI dan alumni dalam mewujudkan cita-cita organisasi. “Visi keummatan dimulai dari penguatan nilai-nilai ke-Islaman secara massif dengan konsolidasi internal yang intensif”, jelasnya.

Pembicara dalam diskusi HMi  ini, ustadz Satera Sudaryoso mengungkapkan kondisi sekarang semakin tereduksi nilai-nilai ke-Islaman.di berbagai lini kehidupan.

“Harapan kita momentum ramadhan jadi ajang mujahabah diri dan melek rohani dan intelektual,” terang owner Sekolah Tahfiz Insan Cita (STIC) ini. 

Pembicara lainnya dalam diskusi ini, Edi Setiawan mengingatkan kondisi krisis keteladan dalam kepemimpinan sebagai perwujudan nilai-nilai transendental. “Kondisi krisis keteladan berpengaruh pada peradaban.  Menjadi tugas kita sebagai Khalifah fil ard untuk merevitalisasi nilai-nilai  ketauhidan”, jelas Ketua HIPKA Babel ini. (getarbabel.com/ES)

Posted in

BERITA LAINNYA

Jelang Idul Fitri 1445H, Harga TBS Kelapa Sawit di Babel Melonjak

GETARBABEL.COM, BANGKA — Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445H, harga…

Pengadaan Seragam dan Atribut SMAN 1 Riausilip Dilakukan Komite dan Penyedia, Tidak Ada Paksaan dan Bisa Dicicil

GETARBABEL.COM, BANGKA — Plt Kepala Cabang Dinas (Kacabdin) II Wilayah…

Acit Diduga Terjatuh Dari Jembatan, TIM SAR Gabungan Lakukan Pencarian

PANGKALPINANG–Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang menerima informasi kejadian terhadap seorang…

POPULER

HUKUM

1a-oke

IPTEK

2-ok

TEKNOLOGI