Nongkrong Depan Ramayana, Mobil Atribut Calon Wako Disorot Warganet
By beritage |
GETARBABEL.COM, PANGKALPINANG- Mobil yang beratribut Calon Walikota Pangkalpinang yang parkir…
Thursday, 3 April 2025
GETARBABEL.COM, BANGKA– Mantan Bupati Bangka Periode 2018-2023, H Mulkan SH mengajak seluruh lapisan masyarakat Kelurahan Sinar Jaya Jelutung agar tetap selalu menjaga kekompakan, keakraban, saling bergandeng tangan, gotong royong dan saling bahu membahu mengatasi setiap persoalan yang terjadi ditengah tengah masyarakat, terlebih lagi ditengah kondisi ekonomi saat ini tidak begitu baik baik saja.
“Kita harus saling menoleh, melihat masyarakat disekitar kita, melihat tetangga sebelah kiri kanan rumah, bagiamana kondisinya, bila ditemukan ada hal hal yang perlu segera diselesaikan. tolong sampaikan kepada para perangkat kelurahan setempat. Disitu ada pak RT, ada pak Kaling, ada Pak Lurah dan perangkatnya,” kata Mulkan dihadapan ribuan peserta Jalan Sehat di Kelurahan Sinar Jaya Jelutung Minggu(22/9/2024).
Dijelaskan Mulkan, khusus di Sinar Baru ada Deni selaku anggota DPRD Bangka yang baru dilantik 17 September lalu. Deni dipercaya masyarakat duduk di legislatif, bila mana ada persoalan bisa langsung disampaikan ke yang bersangkutan misalnya terkait ada warga belum terdata jadi peserta BPJS atau sudah terdata tapi menunggak iuran BPJS, bisa sampaikan hal ini ke anggota dewan atau lewat kelurahan supaya bisa ditangani jika benar warga tersebut kategori kurang mampu.
Mulkan juga berjanji jika masih dipercaya kembali oleh masyarakat memimpin kembali Kabupaten Bangka untuk 5 tahun kedepan, maka pelayanan kesehatan masyarakat ini akan jadi perioritas utama program kerja mereka. Bagi warga kurang mampu ingin berobat cukup bawa KTP saja, insyaallah sudah bisa berobat ditempat pelayanan kesehatan milik pemerintah. Jadi kedepan, tidak ada lagi alasan masyarakat tidak terdaftar di BPJS tidak bisa berobat.
“Program ini bukan untuk seluruh masyarakat Kabupaten Bangka yang jumlahnya 320 ribu lebih jiwa, melainkan bagi warga tidak mampu membayar iuran BPJS saja, jadi tugas Pak Kaling, tugas Pak RT nanti mendata masyarakat kita tidak mampu tapi mereka tetap bisa berobat secara gratis,”ucapnya.
Mulkan menambahkan, selain program kesehatan, ada juga program beasiswa bagi anak tidak mampu. Bagi orang tua punya anak sekolah, tapi secara ekonomi masuk kategori tidak mampu, maka akan disiapkan program beasiswa. jadi, kedepan tidak ada lagi yang namanya anak tidak bisa sekolah karena orangtuanya tidak mampu karena akan disediakan program beasiswa bagi anak yang orangtuanya tidak mampu. (Ysf)
Posted in SOSBUD
GETARBABEL.COM, PANGKALPINANG- Mobil yang beratribut Calon Walikota Pangkalpinang yang parkir…
GETARBABEL.COM, PANGKALPINANG – “Kita di OPD dituntut untuk jujur, dipercaya,…
GETARBABEL.COM, BANGKA- Sejak hari pertama hingga memasuki hari kedua umat…
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan…
GETARBABEL.COM, BANGKA — Sejumlah ASN…
GETARBABEL.COM, BANGKA — Sungguh miris…
GETARBABEL.COM, BANGKA- Kawasan hutan seluas…