Ultah ke-60, Lima Ribu Kupon Tebus Murah Migor Disebar Partai Golkar Bangka

IMG_20241123_201135

GETARBABEL.COM, BANGKA- Bertepatan dengan hari uang tahun ke 60, DPD Partai Golkar Kabupaten Bangka menggelar bazaar murah dengan tebus murah minyak goreng (Migor) kemasan  ukuran 1 kilogram seharga Rp 2000/bungkus. 

Acara tersebut digelar di kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Bangka di Jalan Sudirman Sungailiat, Sabtu (23/11/2024), acara tebus minyak goreng dilakukan mulai pukul 8.00 sampai selesai, bagi masyarakat yang ingin menebus minyak goreng kemasan satu kilogram, cukup membawa kupon yang telah dibagikan dan uang pas Rp 2000. 

Ketua DPD partai Golkar Firmansyah Levi ketika dikonfirmasi mengatakan, program tebus minyak goreng ini ingin membantu masyarakat mendapatkan minyak goreng murah sekaligus acara ini digelar bertepatan dengan ulang tahun Partai Golkar ke 60 tahun. Jumlah kupon yang disebar ke masyarakat ada 5 ribu kupon dan masing masing 1 kupon untuk 1 kepala keluarga (KK),.

Dikesempatan kali ini juga, Partai  Golkar berkewajiban mengajak masyarakat memenangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Babel Hidayat Arsani – Hellyana nomor urut 2 dan pasangan calon bupati dan wakil bupati Bangka Mulkan-Ramadian nomor urut 1, masing-masing untuk  periode 2024-2029.

“Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat bersatu dan solid memenangkan calon gubernur Babel bapak Hidayat Arsani-Hellyana dan calon bupati Bangka bapak Mulkan-Ramadian, mari datang ke TPS tanggal 27 November 2024,  coblos calon gubernur dan calon bupati yang diusung partai Golkar Kabupaten Bangka,”serunya.(Ysf)

Posted in

BERITA LAINNYA

Sungguh Mengerikan Azab bagi yang Tidak Mengeluarkan Zakat

GETARBABEL.COM, BANGKA- Setiap orang telah memiliki harta yang sudah mencapai…

Toyota All New RAV4 GR Sport PHEV Mejeng di GJAW 2023

Toyota Astra Motor (TAM) terus memperluas line-up elektrifikasi di Tanah Air. Memanfaatkan…

BKN Putuskan Perpanjangan Waktu Pendaftaran CASN 2024

GETARBABEL.COM, JAKARTA– Badan Kepegawaian Nasional (BKN) resmi mengundur jadwal pendaftaran…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI