Perpat ke KPU Bangka,  Pastikan Proses Perhitungan Suara Tidak Terjadi Kecurangan

IMG_20241128_155010

GETARBABEL.COM, BANGKA – Putra Putri Tempatan (Perpat) Kabupaten Bangka hari ini, Kamis (28/11/2024) mendatangani kantor KPU Bangka. Kedatangan organisasi yang juga sebagai pemantau pemilu yang dipimpin Budiono ini dalam rangka memastikan proses perhitungan suara berjalan dengan baik dan sesuai dengan peraturan yang berlaku. 

“Hari ini kami ingin meyakinkan diri kami secara pribadi dan organisasi atas pengawalan proses pilkada yang kita lakukan ini berjalan dengan baik,sesuai mekanisme aturan yang telah ada,” jelas Budiono saat memberi keterangan pers di kantor KPU Bangka. 

Pihaknya mengaku telah bertemu dengan komisioner KPU Bangka dan berbincang untuk memastikan bahwa proses perhitungan suara jangan sampai terjadi Kecurangan. 

“Jangan ada penggelembungan suara atau penggembosan atau apapun namanya. Kami ingin meyakinkan mendengar secas langsung yang keluar dari mulut komisioner bahwa mereka akan tegak lurus, KPU akan menjaga marwah organisasi,” terangnya. 

Lebihlanjut Budiono juga menyampaikan bahwa pihak KPU Bangka berjanji tidak akan ada kecurangan dalam Pilkada Bangka. “Mereka mendukung Putra Putri Tempatan untuk mengawal perhitungan suara ini sampai selesai,” ucapnya. 

Perpat juga menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas dukungan masyarakat Bangka yang telah mendukung gerakan kolom kosong secara gorong-royong. 

“Kemenangan kotak kosong ini adalah kemenangan bersama. Kemenangan masyarakat Kabupaten Bangka untuk mendapatkan calon pemimpin yang lebih baik lagi dari yang masa lalu,” paparnya. (Edw)

Posted in

BERITA LAINNYA

Tangis Kosmis di Ujung Ramadhan (4)

Oleh : Maman Supriatman || Alumni HMI RAMADHAN berlalu, meninggalkan…

Polres Babar Lanjutkan Penertiban PIP Laut Belembang Bakit, 3 Unit Masih Terjepit

GETARBABEL.COM, BANGKA BARAT — Polres Bangka Barat (Babar) terus melakukan…

Menteri Desa Apresiasi Pak Sahid Coffee Kenalkan Kopi Desa untuk Devisa

GETARBABELCOM, JAKARTA – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal, Yandri…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI