Opini || Menimbang Erzaldi atau Hidayat, Siapa yang Layak Jadi Gubernur?
By beritage |
Oleh : Fachrizal || Sekretaris Umum KAHMI Babel SIAPAKAH yang…
Saturday, 26 April 2025
GETARBABEL.COM, BANGKA– Rustam Jasli selaku kader Partai Demokrat semakin intens mengunjungi serta menjalin komunikasi dengan sejumlah tokoh masyarakat dan pimpinan partai politik di Kabupaten Bangka guna memastikan dirinya siap ikut kontestasi Pemilukada ulang bulan Agustus tahun 2025 mendatang.
Selama dua hari berada di Kabupaten Bangka, Rustam selaku kader DPC Partai Demokrat Kota Balikpapan ini memanfaatkan waktu luang bertemu langsung dengan beberapa tokoh dan elit politik guna menjalin komunikasi secara intens membahas seputar persiapan dirinya siap mengikuti bursa pencalonan kepala daerah, baik sebagai calon bupati maupun calon wakil bupati Bangka.
Terpantau Sabtu(8/2/2025), pria kelahiran Desa Kimak Kecamatan Merawang ini sempat menemui H Hendra Yunus SE selaku Ketua DPC Partai Demokrat (PD) Kabupaten Bangka dikediaman pribadinya di Desa Karya Makmur Kecamatan Pemali. Dikesempatan tersebut, Rustam juga sempat mengutarakan niatnya berminat maju sebagai calon kepala daerah.
“Hari Sabtu kemarin saya menemui Ketua DPC PD H Hendra Yunus beserta jajaran pengurus dan dari pembicaraan panjang lebar tentang Pemilukada ulang, saya mengutarakan niat saya berminat ikut nyalon dan respon mereka bagus, bahkan dijamu makan siang, tetapi semuanya itu tergantung keputusan dari DPP PD,” kata Rustam ketika berbincang dengan awak media Minggu(9/2/2025).
Diakui Rustam, selain bertemu dengan jajaran pengurus DPC PD Kabupaten Bangka, dirinya juga sempat menemui Ir Agung Setiawan, salah satu pengurus DPW Partai Nasdem Provinsi Babel. Dari pertemuan itu, ada diskusi terkait persiapan menghadapi Pemilukada ulang dan kemungkinan peluang bisa bekerjasama dalam mengusung calon kepala daerah, namun hal ini baru sebatas diskusi secara pribadi, bukan atas nama lembaga.
“Atas nama pribadi saya bertemu dan berdiskusi dengan Agung Setiawan selaku pengurus Nasdem Babel, sempat membahas seputar persiapan Pemilukada ulang. Intinya saya menyampaikan niat siap maju sebagai calon kepala daerah,”ujarnya.
Mantan anggota DPRD Kota Balikpapan -Kaltim ini kembali menegaskan siap maju sebagai calon kepala daerah, baik posisi calon nomor satu atau nomor dua. dengan mencalonkan diri, tekadnya ingin membangun kabupaten Bangka agar daerah ini bisa lebih berkembang dan sejahtera.(SF)
Posted in Politik
Oleh : Fachrizal || Sekretaris Umum KAHMI Babel SIAPAKAH yang…
GETARBABEL.COM, BANGKA BARAT — Personil Polres Bangka Barat (Babar) melaksanakan…
JAKARTA—Bank Indonesia (BI) membuka formasi untuk calon pemimpin masa depan….
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan…
GETARBABEL.COM, BANGKA — Sejumlah ASN…
GETARBABEL.COM, BANGKA — Sungguh miris…
GETARBABEL.COM, BANGKA- Kawasan hutan seluas…