Noni Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Posyandu Babel

IMG-20250424-WA0030_11zon

GETARBABEL.COM, JAKARTA – Ni Komang Widari atau yang akrab disapa Noni, Istri Gubernur Hidayat Arsani resmi dilantik sebagai Ketua TP PKK dan Ketua Tim Posyandu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dalam pelantikan yang dilaksanakan di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kementerian Dalam Negeri pada Kamis (24/4/2025).

Noni Hidayat Arsani dilantik oleh Tri Tito Karnavian selaku Ketua TP PKK dan Ketua Tim Posyandu pusat bersama dengan Pelantikan Ketua TP PKK dan Ketua Tim Posyandu Provinsi Papua Pegunungan berdasarkan Surat Keputusan Ketua Umum Penggerak PKK Nomor: 004/KEP/PKK.Pst/IV/2025 dan Surat Keputusan Ketua Umum Pembina Posyandu Nomor: 005/KEP/POSYANDU.Pst/IV/2025.

“Saya yakin, Ibu mampu bekerja dengan baik, dan memilih anggota yang sudah kompeten, bekerja dengan hati nurani untuk kepentingan masyarakat,” ucap Ketua Tri Tito.

Dirinya juga menyampaikan dengan pengalaman dan dedikasi yang Ibu Noni miliki, Gerakan PKK serta pembinaan Posyandu akan berkembang lebih baik dan memberi manfaat yang luas di daerah masing-masing.

Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian dalam sambutannya mengingatkan betapa pentingnya peran TP PKK, karena hanya TP PKK lembaga organisasi masyarakat yang langsung menyasar ke dalam keluarga. Jika dimanfaatkan dengan tepat maka tujuan bersama dapat diraih secara cepat. 

“Kunci kesuksesan TP PKK adalah leader, dialah yang memegang kunci. Pemimpin yang kuat adalah pemimpin punya power, follower dan punya konsep. Pastikan dalam diri, ada keinginan untuk menjalankan PKK. Konsepkan apa yang akan dilakukan dalam setahun atau 5 tahun ke depan,” ungkapnya Menteri Tito.

Ditemui usai pelantikan, Ketua Noni Hidayat Arsani menyampaikan dalam memperhatikan dan menjalankan tugasnya akan mengikuti 6 standar pelayanan minimal arahan dari pemerintah pusat yaitu, pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, perumahan rakyat, sosial, ketertiban umum dan perlindungan masyarakat. 

“Harapan saya, TP PKK Babel berjalan dengan baik, kompak semua anggotanya, mencetak prestadi dan karya baru untuk kemajuan Bangka Belitung,” ungkap Ketua Noni. (ISR/Dinas Kominfo Babel)

Posted in

BERITA LAINNYA

22 Artis Lolos Senayan, Ada Artis Dangdut Era 90-an

GETARBABEL.COM, JAKARTA — Wajah DPR RI periode 2024-2029 kembali dihiasi…

Ketua Adat Melayu Siantan Babar Ajak Sukseskan Pilkada 2024, Jangan Terima Money Politic

GETARBABEL.COM, BANGKA BARAT — Ketua Adat Melayu Siantan Bangka Barat…

Eri Gustian Ajak Warga Hakok Pilih MAPAN

GETARBABEL.COM, BANGKA-; Anggota DPRD Kabupaten Bangka Dapil Sungailiat dari fraksi…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI