30 Alumni dan Mahasiswa Polman Babel Ikuti Seleksi Karyawan PT Yokogawa

IMG-20240627-WA0054

GETARBABEL.COM, BANGKA — Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung (Polman Babel) bersama dengan industri PT Yokogawa Manufacturing Batam melaksanakan Campus Hiring atau Recruitment on campus di Gedung Kuliah Bersama Polman Babel, Kamis (27/06/2024).

Campus Hiring ini diselenggarakan dalam rangka memenuhi kebutuhan Teknik Engineering yang diikuti oleh 30 peserta alumni mahasiswa serta khususnya mahasiswa tingkat akhir (Semester 6) Prodi Diploma III Teknik Elektronika Polman Babel, walaupun belum lulus perkuliahan masih bisa mengikuti test rekruitmen karyawan di PT Yokogawa Manufacturing Batam.

Direktur Polman Babel, I Made Andik Setiawan, M.Eng.,Ph.D mengungkapkan rasa bahagia, karena mendapatkan kesempatan dan kunjungan langsung dari PT Yokogawa Manufacturing Batam.

“Kerjasama ini diharapkan dapat menjadi salah satu jalan untuk memperkuat kerjasama dalam bidang pendidikan tinggi, tidak hanya itu para alumni mahasiswa yang sudah lulus kuliah, bisa langsung ikut tes uji kompetensi lowongan pekerjaan di perusahaan tersebut,” katanya.

Sementara itu HRD Manager PT Yokogawa Manufacturing, Jeni menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan dan penerimaannya, juga atas kesempatan ini untuk dapat berbagi informasi dan pengetahuan terbaru tentang pengembangan teknologi teknik engineering.

Selanjutnya, kegiatan ini langsung diadakan pada proses penyeleksian menggunakan sistem gugur meliputi tes kompetensi, dan tes tertulis dan dilanjutkan tes wawancara untuk mengenal masing-masing pelamar dengan lebih baik.

“Harapan kami dari PT Yokogawa melaksanakan rekruitment kampus adalah mencari bibit unggul yang masih fresh dengan skill yang profesional,” ujar Jeni.

(Getarbabel.com/Edw, Foto: IST/Humas Polman Babel)

Posted in

BERITA LAINNYA

Berikan Rasa Aman dan Nyaman Masyarakat Berwisata, Polres Bangka Awasi Aktivitas Berenang di Pantai

GETARBABEL.COM, BANGKA — Menyambut libur Hari Raya Idul Fitri 1445…

Gibran Ke Babel, Relawan Setia Prabowo Siap Menangkan Prabowo-Gibran

PANGKALPINANG—Gibran Rakabuming Raka, Cawapres pendamping Capres Prabowo hadir di Pangkalpinang,…

Hadiri Program NEXT, Pak Sahid Coffee Paparkan Potensi dan Kendala Ekspor Kopi

GETARBABEL.COM, JAKARTA — Kementerian Perdagangan RI melalui Dirjen Percepatan Ekpor…

POPULER

HUKUM

1a-oke

IPTEK

2-ok

TEKNOLOGI