Polres Babar Periksa Aktivitas Angkutan Pelabuhan Tanjung Kalian, Dua Sopir Ditilang

ca1ea153-ce7b-4f60-8cdb-0e2c657ca2e4

GETARBABEL.COM, BANGKA BARAT — Personil gabungan Polres Bangka Barat (Babar) dan Polsek Mentok melaksanakan penertiban dengan melakukan pemeriksaaan dan penegakkan hukum terhadap aktivitas angkutan kendaraan di Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok Kabupaten Bangka Barat, Rabu (29/05/2024) sekira pukul 21.00 WIB.

Kegiatan ini dipimpin Kabag Ops Polres Bangka Barat, didampingi Kasat Intelkam, Kasat Narkoba, Kasat Polairud, Kasatalper Karantina Pertanian Pangkal pinang Wilker Pelabuhan Laut Mentok, Kasi Propam Polres Bangka Barat, Kapolsek Mentok, personil Polres Bangka Barat, personil Sat Pol PP, Dishub Bangka Barat, dan Balai Karantina Pertanian Pangkalpinang Wilker Pelabuhan Laut Mentok.

Kegiatan diawali dengan apel persiapan pelaksanaan penertiban (Pemeriksaan dan Penegakkan Hukum) terhadap aktivitas angkutan kendaraan di Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok.

Kapolres Bangka Barat, AKBP Ade Zamrah SIK melalui Kasubsi PIDM Ipda Ardianis mengatakan personil yang terlibat melaksanakan pengaturan lalulintas di jalan depan pelabuhan dan di simpang masuk Buffer Zone melaksanakan pemeriksaaan dan penegakkan hukum terhadap sopir dan barang bawaan kendaraan yang dari kapal ferry yang tiba di Pelabuhan Tanjung kalian.

“Kita melaksanakan dua penilangan oleh Sat Lantas Polres Babar terhadap sopir yang melanggar aturan dalam berlalulintas,” katanya. Ditambahkannya, tim juga
tidak menemukan muatan/ barang ilegal dari kendaraan saat dilakukan pemeriksaan oleh tim gabungan.

(Getarbabel.com/Edw, Foto: IST/Polres Bangka Barat)

Posted in

BERITA LAINNYA

Performa Toyota Agya GR Sport Antarkan Peslalom TGRI Tampil Dominan

Seri pembuka Kejuaraan Nasional Slalom 2023 yang berlangsung di sisi…

Ini Pesan Penting Politisi PKS Marianto Bagi Pemilih

GETARBABEL.COM, BANGKA- Kampanye dialogis terus dilaksanakan Mulkan bersama partai Koalisi….

Hari Raya Kurban, Pemkab Bangka Siapkan 11 Ekor Sapi

GETARBABEL.COM, BANGKA- Pemerintah Kabupaten Bangka telah menyediakan 11 ekor sapi…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI