Jelang Pilkada, Polres Bangka Imbau Jaga Kamtibmas Aman, Kondusif dan Damai

IMG-20241110-WA0058_11zon

GETARBABEL.COM, BANGKA — Satuan Binmas Polres Bangka selaku Satgas Preemtif Dalam Operasi Mantap Praja (OMP) Menumbing 2024 memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan menciptakan situasi kamtibmas yang aman, kondusif dan damai menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pelaksanaan himbauan dilakukan kepada masyarakat di Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka, Sabtu (09/11/2024).

Kasat Binmas AKP Zulkarnain selaku Kasubsatgas binmas Preemtif mengatakan ini merupakan kegiatan menjelang Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Bangka 2024 dalam menjaga dan menciptakan kondisi situasi kamtibmas tetap aman, kondusif dan damai.

“Diharapkan kepada masyarakat untuk bersama sama menjaga situasi kamtibmas tetap aman, kondusif dan damai menjelang Pilkada 2024 nanti,” kata AKP Zulkarnain.

Lebih lanjut AKP Zulkarnain mengajak kepada masyarakat untuk bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang tidak baik serta berita hoax menjelang Pilkada 2024 Kabupaten Bangka.

“Kepada masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang tidak baik dan berita hoax menjelang Pilkada Bangka 2024,” ujar AKP Zulkarnain.

(Getarbabel.com/ Edw, Foto: IST/ Humas Polres Bangka)

Posted in

BERITA LAINNYA

Pengurus PWI Pusat Hasil KLB Diumumkan Ada 90 Nama, Begini Strukturnya

GETARBABEL.COM, JAKARTA – Ketua Umum PWI Pusat H Zulmansyah Sekedang…

Polres Bangka Gelar Operasi Zebra Menumbing 14-27 Oktober, Ini 12 Target Pelanggaran Lalulintas

GETARBABEL.COM, BANGKA — Dalam rangka mendukung dan menyukseskan pelantikan Presiden…

7 Desa Tolak Perpanjangan Izin HGU PT GML

GETARBABEL.COM, BANGKA– Sejumlah Desa di Kabupaten Bangka sepakat menolak perpanjangan…

POPULER

HUKUM

IMG-20241107-WA0123

IPTEK

2-ok

TEKNOLOGI