Hobi Mancing Udang Galah? Inilah Habitat Udang Layak Dikunjungi

IMG_20250127_181151_11zon

GETARBABEL.COM, BANGKA– Bagi yang hobi memancing ikan sungai dan udang galah (satang), Sungai Perimping Desa Riau Kecamatan Riau Silip, salahsatu tempat yang layak dikunjungi karena sungai tersebut merupakan habitat berkembangbiaknya udang galah dan kini sudah dijadikan lokasi favorit bagi pemancing.

Tak heran jika setiap hari banyak warga yang datang dari berbagai desa ingin memancing disungai Perimping karena memang banyak udang galah berkembang biak dihutan bakau lokasi tersebut.

“Hampir tiap hari kami datang mancing di sini (Perimping.red) disaat musim udang galah seperti saat sekarang, kadang lumayan dapatnya,” tutur Adi, salahsatu pemancing asal Desa Neknang ketika berbincang dengan awak media, Senin (27/1/2025).

Menurutnya, para pemancing datang ke sungai Perimping ini tak hanya warga yang tinggal disekitar Kecamatan Riau Silip, tetapi ada juga datang dari Kecamatan Mendobarat, Kecamatan Sungailiat dan bahkan dari Pangkalpinang.

“Sungai ini sudah dijadikan spot mancing udah galah oleh masyarakat, apalagi musim liburan pasti banyak pemancing datang ke Perimping, cuma musim udang galah ini pada bulan bulan tertentu saja, tidak setiap saat bisa mancing udang galah,”ujarnya.

Terpantau, kawasan Sungai Perimping masih terlihat asri, kiri kanan sepanjang jalan menuju Jembatan Perimping terbentang menghijau pepohonan bakau, merupakan habitat udang galah yang masih belum terlihat dijamah oleh aktivitas tangan manusia. Semoga keasrian hutan bakau(mangrove) tetap terjaga sepanjang masa dan bentang alamnya bisa dinikmati generasi mendatang.(SF).

Posted in

BERITA LAINNYA

Cegah Balapan Liar, Polsek Merawang Patroli Kawasan Jembatan Emas

GETARBABEL.COM, BANGKA — Antisipasi dan mencegah balapan liar, Polsek Merawang…

Musda DMI Bangka Dinilai Tidak Sah, Penuh Intimidasi

GETARBABEL.COM, BANGKA- Acara Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Masjid Indonesia (DMI)…

Nadiem Ingatkan “Layar Yang Sudah Terbentang Jangan Sampai Terlipat Lagi”

JAKARTA–Dalam rangka memperingati Hari Pedidikan Nasional, 2 Mei 2023 ini,…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI