Segini Jumlah Tenaga Kontrak yang Ikut Seleksi PPPK Pemprov Babel 2024

IMG_20241022_090735

GETARBABEL COM, PANGKALPINANG – Jumlah Pekerja Tenaga Kontrak (PTK) yang melakukan submit pada pendaftaran Seleksi Pengadaan PPPK Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun Anggaran 2024 sebanyak 2.999 orang. Dengan ketersediaan 500 formasi, maka ini adalah perjuangan.

Hal ini disampaikan Kepala BKPSDMD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Susanti saat menjadi pembina upacara dalam upacara bendera ningguan di lapangan upacara Kantor Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Air Itam, Pangkalpinang, Senin (21/10/2024).

“Dari jumlah ter-submit untuk peserta Seleksi Pengadaan PPPK sebanyak 2.9999 orang. Terima kasih kepada Pak Pj. Sekda yang sudah memperjuangkan kawan-kawan. Sisa dari formasi, akan mengikuti sesuai prosedur yang sudah disampaikan melalui beberapa kali sosialisasi. Dan bersama rekan kita UPT BKN Pangkalpinang juga sudah melaksanakan Simulasi CAT BKN untuk membantu kawan-kawan honorer,” katanya.

Lebih jauh dikatakannya, bahwa seleksi ini adalah perjuangan. Maka berikan ikhtiar terbaik. 

“Mari berjuang agar apa yang kita rencanakan dapat berjalan lancar. Kata kuncinya adalah berjuang karena seleksi ini bukan formalitas. Kita ingin yang mengelola negara ini adalah orang-orang terbaik, orang-orang yang profesional untuk melanjutkan pemerintahan,” tutupnya.  (ISR/BKPSDMD Babel-Ernawati Arif)

Posted in

BERITA LAINNYA

Maryam Dukung APH Usut Tuntas Dugaan Malpraktik di RSUD

GETARBABEL.COM, PANGKALPINANG — Dukungan kepada pihak Aparat Penegak Hukum (APH),…

DPD PAN, LSM Hamas Solid Dukung Mulkan-Ramadian

GETARBABEL.COM, BANGKA– Memasuki masa kampanye calon bupati dan wakil bupati…

Nur Fatia Azzahra Lulus S1 Cumlaude, Daftarkan Diri Jadi Anggota Polri Lewat Jalur Disabilitas

GETARBABEL.COM, BANGKA — Memiliki keterbatasan fisik bukan berarti tak bisa…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI