BAKUDA Optimis Dana Bagi Hasil Timah Tembus Rp 1 Triliun

IMG_20240502_170558

GETARBABEL.COM, BANGKA– Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), menargetkan pendapatan dana bagi hasil penjualan biji timah dari PT Timah Tbk tahun 2024 mencapai Rp1 triliun. Hal itu disampaikan kepala Badan Keuangan Daerah (Bakuda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, M Haris di Sungailiat, Kamis (02/05/2024).

“Kita berharap target tersebut dapat tercapai meskipun tergantung volume produksi mineral timah yang dijual di pasar global oleh PT Timah,” kata M Haris yang sekaligus Pejabat Bupati Bangka.

Urai Haris, dana bagi hasil minerba yang dihimpun oleh pemerintah provinsi kata M Haris, akan dibagikan kembali ke kabupaten atau kota sebagai daerah penghasil biji timah dengan hitungan tiga persen. Dana bagi hasil minerba sangat membantu meningkatkan pertumbuhan pembangunan di daerah, meski begitu mantan Lurah Parit Padang ini berharap kepada pemerintah daerah ditingkat kabupaten atau kota, supaya jangan menggantungkan pendapatan dari bagi hasil, namun harus mampu menggali potensi di daerah masing – masing.

M Haris menilai, penyitaan sejumlah smelter di wilayah itu oleh Kejaksaan Agung karena kasus komoditi timah, tidak berdampak langsung dengan pendapatan daerah karena pendapatan daerah dihimpun dari berbagai sektor pajak.

“Barangkali yang terasa terdampak, yakni perekonomian karena kemungkinan akan terjadi penghentian tenaga kerja di smelter tersebut,”ucapnya. 

Haris menyakini bahwa potensi sumber daya alam yang berkelanjutan di Bangka Belitung masih cukup banyak yang dapat dikembangkan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat seperti, sektor pertanian, perkebunan, perikanan dan sektor pariwisata, UMKM dan yang lain.(getarbabel.com/Ysf/foto:pemkab. Bangka)

Posted in

BERITA LAINNYA

Kementerian PUPR Pastikan Tol Tetap Difungsikan Pasca Longsor di KM 64

GETARBABELCOM, JAWA BRAT — Satu jalur Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi)…

Kapolsek Merawang Sosialisasi dan Edukasi Siswa SMAN 1, Tertib Berlalu Lintas hingga Bullying

GETARBABEL.COM, BANGKA — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Merawang Iptu Syafrudin,…

Tim Bebas ODF Babel Verifikasi Lapangan ke Desa dan Kelurahan

GETARBABEL.COM, BANGKA —  Tim Verifikator Bebas Open Defecation Free (ODF)…

POPULER

HUKUM

1a-oke

IPTEK

2-ok

TEKNOLOGI