PD Tegaskan Punya Stok Kader Potensial Bisa Diusung Maju Pemilukada Bangka 

IMG_20250114_133143_11zon

GETARBABEL.COM, BANGKA– Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat (DPC PD) Kabupaten Bangka mulai bergerilya memetakan sejumlah nama nama tokoh yang dinilai sangat potensial untuk diusung sebagai calon kepala daerah bupati dan wakil bupati Bangka pada Pemilukada ulang Kabupaten Bangka Agustus 2025 mendatang. Hal ini diutarakan Supiyan S.I.Kom selaku Sekretaris DPC PD Kabupaten Bangka Selasa (14/2/2025).

Potensi yang dilirik oleh partai diutamakan bagi kader internal partai, baik sedang duduk di kursi DPRD Bangka, DPRD Provinsi Babel maupun kader internal lainnya. Ada sejumlah nama dinilai potensial diusung, salahsatunya ketua DPC PD Kabupaten Bangka H Hendra Yunus saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Bangka. 

“Hendra Yunus ini kader partai cukup populer dan punya pengalaman di legislatif selama 4 periode, sangat paham kondisi riil saat ini di kabupaten Bangka ada juga ibu Ruslina seorang Srikandi PD dari dapil Belinyu-Riau Silip, beliau cukup dikenal masyarakat menjabat dua periode anggota dewan, berikutnya ibu Maryam, beliau saat ini menjabat anggota DPRD Babel dan pernah menjabat anggota DPRD Bangka Tengah selama tiga periode. Artinya kader PD yang disebut tadi sangat potensial diusung maju sebagai calon kepala daerah, termasuk salahsatunya Rustam Jasli sahabat saya dari Kota Balikpapan kelahiran Pulau Bangka dan berkarier di Balikpapan juga sangat potensial diusung maju sebagai calon kepala daerah,”ujarnya.

Foto. : Supiyan, S.I.Kom Sekretaris DPC Partai Demokrat Kabupaten Bangka

Kata Supiyan, meski Rustam Jasli bukan kader PD Kabupaten Bangka dan saat ini masih berkarier di DPC PD Kota Balikpapan, tentu hal itu tidak ada persoalan baginya bila ingin maju dipemilukada Kabupaten Bangka karena DPC PD Bangka sangat welcome menyambutnya, tinggal berkomunikasi dengan DPP dan ikut mekanisme yang berlaku di partai. Terlebih lagi Rustam merupakan kader lahir di Pulau Bangka dan tentunya beliau sangat paham dengan kondisi riil didaerah.

“Tidak ada persoalan bagi Rustam bila berminat maju, kami sangat welcome menerima, apalagi beliau ini lahir dan besar di Pulau Bangka, sangat paham dengan akar budaya daerah, tradisi dan situasi daerah, silahkan berkontribusi untuk membangun kabupaten Bangka, kami sangat welcome,”tandasnya.

Ketua DPC PD Kabupaten Bangka H Hendra Yunus dikonfirmasi Selasa(14/1/2025) menegaskan, partai Demokrat merupakan partai terbuka bagi siapa saja yang berminat maju dalam bursa pencalonan kepala daerah, terlebih lagi ada kader partai yang ingin maju tentu, silahkan membangun komunikasi dan nantinya dapat mendaftar ke DPC, tetapi tetap harus mengikuti mekanisme partai dan keputusan akhirnya ada di DPP.(SF)

Posted in

BERITA LAINNYA

Polisi Awasi Kampung Nelayan II Sungailiat, Ada Apa?

GETARBABEL.COM, BANGKA – Sat Samapta Polres Bangka melaksanakan patroli malam…

Laka Lantas di Jalan Mentok, Sopir Mobil Pick Up Tergeletak di Pinggir Jalan

GETARBABEL.COM, BANGKA — Ramai beredar video di media sosial (medsos)…

Apkasindo Babel Susun Program Kerja 2025/2026, Siap Ajukan Bantuan ke Ditjenbun

GETARBABEL.COM, BANGKA — Menjelang Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Dewan…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI