Partai NasDem Andalkan Survey Jaring Calon Walikota Pangkalpinang

IMG_20241218_204627_11zon

GETARBABEL.COM, PANGKALPINANG – DPD Partai NasDem Kota Pangkalpinang membuka peluang baik kader internal maupun eksternal  untuk maju dalam pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) Ulang Kota Pangkalpingan pada Agustus 2025 mendatang. 

“Proses penjaringan tetap akan dilakukan secara umum dan akan menunggu Juknis dari DPP,” terang Ketua DPD Nasdem Kota Pangkalpinang, Meitarini ketika dihubungi  Rabu (18/12/2025). 

Menurutnya semua Kader NasDem punya potensi untuk maju termasuk kalangan eksternal. “itu pun berdasarkan poling survey yang ditentukan DPP,” jelasnya. 

Meitarini juga tidak menampik peluang koalisi dengan parpol lainnya untuk menentukan pasangan calon (Paslon) bersama partai Nasdem. ” Setiap peluang tetap ada tergantung issue berkembang di tahun 2025,” ucapnya. 

Terkait strategi yang disiapkan Nasdem untuk memenangkan Paslon yang diusung dalam Pemilukada kota Pangkalpinang kedepan, pihaknya akan memainkan semua strategi. 

“Semua strategi untuk menang kedepan akan kita lakukan, kita lihat yang akan bertarung pilkada ulang berapa pasang,” tutupnya. 

Sementara itu, bakal calon walikota Pangkalpinang, H. Syaifullah Asnan yang akrab disapa H Syaiful menyatakan kesiapannya untuk maju melalui partai Nasdem. 

“Selaku kader partai, saya siap mengikuti proses penjaringan sesuai dengan arahan dan petunjuk partai NasDem,” tegasnya. 

H Syaiful mengaku relawannya melalui “Poros Pangkalpinang Baru” sudah mulai bergerak ke bawah untuk memperkuat basis elektroal menyambut Pemilukada ulang nanti. 

“Tim terus bergerak, mohon do’a dan restunya. InsyaAllah terbaik untuk Pangkalpinang kedepan,” (ISR)

Posted in

BERITA LAINNYA

Gunawan Kader KNPI Laporkan Firdaus Koordinator KPD Bangka ke Polres Bangka

GETARBABEL.COM, BANGKA — Dampak dari laporan Komunitas Peduli Demokrasi (KPD)…

Diduga Sopir Ngantuk, Suzuki Ertiga Tabrak Warung Petani

GETARBABEL.COM, BANGKA — Kecelakaan tunggal dialami mobil minibus Suzuki Ertiga…

Penting Bagi Calon PPAT! BPN Rilis Permohonan SK Pengangkatan Pertama Kali

JAKARTA–Dalam rangka permohonan SK Pengangkatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT)…

POPULER

HUKUM

mediaonlinenatal2024ok

IPTEK

PolitikUang-Copy

TEKNOLOGI