Petani Generasi Muda Sawit Kunjungi PT BAM, Belajar Pengolahan TBS hingga Menjadi CPO

IMG-20241113-WA0127_11zon

GETARBABEL.COM, BANGKA — Kegiatan Workshop Jurnalistik bagi petani generasi muda atau generasi kedua industri kelapa sawit yang digelar Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) dan media online Sawitsetara.co di Swiss Belhotel Pangkalpinang hari kedua, Rabu (13/11/2024) melakukan kunjungan kerja lapangan ke pabrik kelapa sawit PT Bangka Agro Mandiri (BAM) di Desa Pinang Sebatang Kecamatan Simpang Katis Kabupaten Bangka Tengah.

Kegiatan Workshop Jurnalistik dengan tema; “Suara Petani: Pelatihan Jurnalistik Untuk Generasi Baru di Industri Sawit” ini diikuti sekitar 175 peserta dari 8 provinsi yang ada di Sumatera , di mana Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dipercaya menjadi tuan rumah.

Para peserta dibawa menggunakan 3 bus dan beberapa mobil mini bus dari Swiss Belhotel Pangkalpinang menuju pabrik kelapa sawit PT BAM.

Mereka disambut hangat oleh manajemen PT BAM didampingi Ketua DPW Apkasindo Babel dan jajaran pengurus DPD Apkasindo Kabupaten, dan panitia pelaksana kegiatan.

Pimpinan PT BAM, Agus Leo mengatakan pihaknya sangat mendukung dan menyambut baik kegiatan Workshop Jurnalistik bagi para petani generasi muda atau generasi kedua industri kelapa sawit dari 8 provinsi yang ada di Sumatera ini untuk mengunjungi proses pengolahan industri kelapa sawit mulai dari perkebunan, pengolahan TBS kelapa sawit hingga menjadi minyak kelapa sawit mentah atau Crude Palm Oil (CPO) dan Crude Palm Kernel Oil (CPKO), pengolahan limbah cair dan padat serta pengetahuan lainnya.

“Mudah-mudahan kami bisa memberikan wawasan, ilmu pengetahuan, pencerahan dan pemahaman mengenai industri kelapa sawit bagi petani generasi muda atau generasi kedua industri sawit,” kata Agus Leo.

Diharapkannya ke depan para generasi muda petani kelapa sawit ini bisa membantu menangkal atau menahan serangan dari pihak lain yang berseberangan dengan industri kelapa sawit.

“Banyak isu negatif yang dihembuskan oleh pihak yang berseberangan, seperti perkebunan sawit yang membutuhkan air yang besar sehingga mempengaruhi ekosistem lingkungan dan isi lainnya, sehingga para generasi kedua industri kelapa sawit ini bisa menjawab dengan santun dan cerdas serta ilmiah, tidak perlu emosional sehingga bisa diterima semua pihak,” ujarnya.

Diungkapkannya yang jelas industri kelapa sawit ini menjadi saingan usaha lain seperti industri minyak bunga matahari, minyak kedelai dan minyak nabati lainnya.

“Sehingga timbullah propaganda dari pihak kompetitor lainnya dengan segala cara, seperti isu deforestasi dan lainnya. Kami yakin para petani generasi muda kelapa sawit bisa mengetahui bagaimana cara pengolahan dari agronomi , panen, transportasi dan pengolahan di pabrik hingga menjadi CPO, bagaimana tata niaga pembelian TBS kelapa sawit , bagaimana harga TBS ditetapkan pemerintah dan lainnya,” ungkap Agus Leo.

Sementara itu Ketua DPW Apkasindo Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), H Sahurudin mengucapkan banyak terima kasih kepada manajemen PT BAM yang sudah bersedia menerima kehadiran para petani generasi kedua industri kelapa sawit dari 8 provinsi yang ada di Sumatera belajar mengenai industri kelapa sawit di sini.

“Kami mohon maaf bila ada kesalahan dan kekurangan dari para peserta selama belajar di pabrik kelapa sawit PT BAM ini, mohon dimaklumi,” kata H Pahor , sapaan akrabnya.

Diungkapkannya, kegiatan Workshop Jurnalistik bagi para petani generasi muda atau generasi kedua industri kelapa sawit ini merupakan yang pertama dilakukan Apkasindo dan Sawitsetara.co di Pulau Sumatera, di mana Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dipercaya menjadi tuan rumahnya.

“Mungkin ke depan baru dilaksanakan di provinsi-provinsi lainnya,” ujarnya.

Dalam kunjungan kerja lapangan ini para peserta dibagi 3 regu untuk secara bergantian melakukan kunjungan ke kawasan pabrik kelapa sawit yang mengolah TBS menjadi CPO, kawasan perkebunan kelapa sawit dan terakhir penjelasan mengenai industri kelapa sawit oleh manajemen PT BAM di dalam ruang rapat.

Kegiatan diakhiri dengan makan siang bersama dan foto bersama seluruh peserta dan manajemen PT BAM, selanjutnya kembali ke Swiss Belhotel Pangkalpinang.

(Getarbabel.com / Edw, Foto: Kunjungan kerja lapangan peserta Workshop Jurnalistik ke pabrik kelapa sawit PT Bangka Agro Mandiri (BAM) di Desa Pinang Sebatang Kecamatan Simpang Katis Kabupaten Bangka Tengah. Edw)

Posted in

BERITA LAINNYA

Serba Serbi Pawai Indah di Kabupaten Bangka Dalam Sorotan Kamera Wartawan

GETARBABEL.COM, BANGKA- Kegiatan pawai indah yang digelar di kabupaten Bangka, …

Mulkan; Usaha Warkop Penunjang Pariwisata dan Geliat Ekonomi

GETARBABEL.COM, BANGKA- Seiring menjamurnya usaha warung kopi di Kota Sungailiat…

Dinsos Siapkan 100 juta Bantuan Modal Usaha

GETARBABEL.COM, BANGKA -Bahrudin Bafa selaku Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten…

POPULER

HUKUM

IMG-20241107-WA0123

IPTEK

2-ok

TEKNOLOGI