Dua Dinas Pemkot Pangkalpinang Diganjar Penghargaan

IMG-20240902-WA0050

GETARBABEL.COM, PANGKALPINANG– Sebagai bentuk apresiasi kepada dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terbaik sepanjang bulan Agustus, Pj Walikota Pangkalpinang, Budi Utama memberi penghargaan berupa selempang dengan tulisan “OPD Terbaik” dalam apel Gabungan Pemerintah Kota Pangkalpinang di Halaman Gedung Tudung Saji, Senin (2/9/2024).

Mendampingi Pj Walikota Pangkalpinang, Budi Utama dalam pemberian penghargaan tersebut yakni Sekretaris Daerah dan para Asisten Setda Kota Pangkalpinang. 

“Kita berikan apresiasi dan penghargaan kepada dua Organisasi Perangkat Daerah terbaik sepanjang bulan Agustus kemarin. Yakni Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana atau DPPPAKB dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Pangkalpinang”, ujarnya dalam apel. 

Budi Utama mengatakan jika ini adalah salah satu bentuk apresiasi kami kepada seluruh pegawai di Perangkat Daerah yang mendapat penghargaan. 

Dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menerima penghargaan terbaik di bulan Agustus 2024 ini adalah Dinas DPPPAKB dan Dinas Lingkungan Hidup. (ISR/Diskominfo Pangkalpinang)

Posted in

BERITA LAINNYA

120 Mahasiswa Polman Babel Ikuti Sidang Akhir Sarjana

GETARBABEL.COM, BANGKA –– Para mahasiswa program studi Jurusan Teknik Mesin…

Jelang Pendaftaran Pilkada, Satgas OMP Menumbing Polres Bangka Patroli ke KPU dan Bawaslu

GETARBABEL.COM, BANGKA — Satgas Preventif Operasi Mantap Praja (OMP) Menumbing…

Demi Restorative Justice, JAM-Pidum Hentikan Penuntutan 20 Tersangka

JAKARTA-Jaksa Agung RI melalui Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum…

POPULER

HUKUM

hipk

IPTEK

drone

TEKNOLOGI